250 orang Aremania dan Aremanita kota Batu hadir pada Sosialisasi Tahapan Pemilu Walikota dan Wakil Walikota Batu Tahun 2024 bersama Komunitas Aremania Kota Batu, yang dilaksanakan oleh KPU Kota Batu di Aston Inn Batu. Sabtu ( 25/10/2024 ) malam.
Aremania dan Aremanita kota Batu yang hadir pada sosialisasi tersebut, juga terlihat semangat dan terhibur dengan penampilan d'Kross.
Ketua KPU Kota Batu Heru Joko Purwanto menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai upaya yang dilakukan oleh KPU kota Batu untuk meningkatkan partisipasi masyarakat.
" Sosialisasi akan kita lakukan dengan segala komunitas, tidak hanya dengan komunitas Aremania dan Aremanita kota Batu saja, namun sosialisasi juga akan kita lakukan dengan komunitas lain.
Kegiatan ini juga merupakan upaya untuk menyatukan temen-temen yang selama ini kurang berbaur atau mungkin kurang tertata.
Dengan sosialisasi ini diharapkan partisipasi masyarakat meningkat, diharapkan pula mereka dapat ikut serta berperan aktif untuk menjaga kota Batu, meskipun ada pelaksanaan kegiatan pemilihan kepala daerah.
Tadi juga disampaikan oleh pembina Aremania kota Batu bahwa kita tidak kemana-mana tapi ada dimana-mana, artinya terkait pilihan silahkan tapi kita akan tertib menjalankan tahapan pilkada, dan di kota Batu ini memang lain dari yang lain ", jelasnya
Heru Joko Purwanto juga memberikan pesan kepada para Aremania dan Aremania untuk tidak golput.
" Kita punya slogan bahwa Golput itu tidak keren, karena kalau golput maka aspirasi kita akan hilang. Untuk itu kami menghimbau kepada temen-temen Aremania dan Aremania untuk gerakkan anti Golput dikota Batu ", harapnya.
Pada sosialisasi ini dihadiri oleh 250 orang Aremania dan Aremanita kota Batu.
" Kami tadi banyak menerima tilpun dari temen-temen Aremania kota Batu bahwa ada yang belum terakomodir pada kegiatan sosialisasi pada malam hari ini.
Dan memang kami menyadari bahwa kita uji coba dulu, kita undang 250 orang ternyata antusias Aremania dan Aremanita sangat luar biasa, dan kami ucapkan terima kasih karena sudah mau datang di kegiatan sosialisasi ini.
Perlu diketahui bahwa untuk undangan ini kami serahkan kepada koordinator Aremania Batu yaitu Mas Saleh dan Mas Biton.
Untuk undangan dibagi perkorwil 10 orang, tapi ternyata tidak tercover semua. Kita awali dari sosialisasi ini, nanti akan berlanjut.
Sekali lagi kami mengajak, kepada masyarakat kota Batu bahwa dengan aspirasi dan memilih itu, kita bisa menentukan aspirasi untuk 5 tahun kedepan, siapa yang akan memimpin kota Batu yang terbaik sesuai dengan pilihan masing-masing. Datang dan dukung dengan bersama - sama datang ke TPS pada Rabu 27 November 2024 " ,harapnya.